Begini Cara Si Cantik Tatjana Saphira Hindari Cyber Bullying

Begini Cara Si Cantik Tatjana Saphira Hindari Cyber Bullying
Begini Cara Si Cantik Tatjana Saphira Hindari Cyber Bullying

jpnn.com - JAKARTA - Bullying tidak hanya dilakukan secara langsung. Akan tetapi, bully juga bisa terjadi melalui media sosial atau yang dikenal dengan Cyber Bullying.

Aktris Tatjana Saphira memiliki cara sendiri untuk mengatasi bully yang disampaikan melalui media sosial. Ia mengaku, tidak mau terlalu banyak mengumbar perasaan di dunia maya.

"Makanya aku sih punya motto jangan terlalu ngegembel lah di media sosial. (Jangan) segala perasaan itu ditumpahkan di sana," kata Tatjana di acara Coca Cola Kampanye "Rayakan Namamu" di Kantor Ogilvy, Gedung Sentral Senayan III, Jakarta, Rabu (13/1).

Perempuan berusia 18 tahun ini menyatakan, sulit untuk mencegah bullying di media sosial. Bahkan, ia menyebut, bully lewat media sosial lebih menyakitkan. "Mungkin lebih baik kita di bully secara langsung ketara, tapi kalau di media sosial kan semuanya bisa baca. Itu yang sakit," ucap Tatjana.

Ia mengaku, tidak masalah dengan pendapat yang diberikan masyarakat kepada dirinya melalui media sosial. Asalkan, pendapat yang diberikan tidak mengganggu. "Kayak misalnya aku main film, terus dia kritik tapi yang membangun, itu sih aku biarin. Tapi kalau misalnya dia enggak obyektif, ya udah langsung aku hapus dan block supaya enggak punya akses lagi," ungkap Tatjana. (gil/jpnn)


JAKARTA - Bullying tidak hanya dilakukan secara langsung. Akan tetapi, bully juga bisa terjadi melalui media sosial atau yang dikenal dengan Cyber


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News