MENGHARUKAN! Ribuan Honorer K2 Menangis

MENGHARUKAN! Ribuan Honorer K2 Menangis
Ribuan honorer K2 melakukan aksi unjukrasa di depan Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (10/2). Mereka meminta presiden Jokowi mengangkat honorer K2 menjadi PNS. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA--‎Ribuan honorer K2 baik perempuan maupun laki-laki tidak bisa menahan tangis ketika orator membacakan surat terbuka untuk Presiden Joko Widodo.

Diiringi lagu Syukur yang dinyanyikan seluruh honorer serta kumandang takbir serta sholawat, surat berisi permohonan honorer K2 mampu menggugah perasaan massa.

Banyak di antaranya yang menangis sesunggukan. "Kami mohon Presiden Jokowi membuka mata hatinya. Angkatlah kami jadi CPNS," ujar orator dalam aksi demo nasional, Rabu (10/2).

Orator menambahkan, honorer K2 adalah anak bangsa yang butuh perhatian Presiden Jokowi. "Kami hanya butuh pengakuan atas pengabdian kami. Kami mengabdi puluhan tahun, tolong Pak Presiden buka hatimu," serunya.  

Honorer K2, lanjutnya, masih menaruh harapan kepada Presiden Jokowi. Honorer K2 percaya Presiden masih punya hati.‎ (esy/jpnn)

 


JAKARTA--‎Ribuan honorer K2 baik perempuan maupun laki-laki tidak bisa menahan tangis ketika orator membacakan surat terbuka untuk Presiden Joko


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News