Happy Birthday Berubah Jadi Panik, Gara-gara....

Happy Birthday Berubah Jadi Panik, Gara-gara....
Ilustrasi

jpnn.com - RANGKASBITUNG - Maksud hati ingin bergembira merayakan ulang tahun teman satu kelas, 14 siswa SDN 2 Selaraja, Lebak, Banten, malah berakhir di puskesmas. Mereka keracunan setelah menyantap kue ulang tahun yang di bawa oleh siswi bernama Vebi (9).

Peristiwa itu terjadi kemarin, Selasa (23/2), di ruang kelas. Vebi yang merayakan ulang tahun ke-9 hari itu membawa kue tart yang dibeli orang tuanya di sebuah toko di Rangkasbitung. Setelah menyanyikan lagu selamat ulang tahun dan tiup lilin, Vebi membagikan potongan kue tersebut ke semua teman satu kelasnya.

Beberapa saat kemudian, suasana ceria di kelas itu berubah jadi kepanikan. Tiba-tiba salah seorang siswa mengalami pusing dan mual-mual. Semula guru kelas tidak menaruh curiga. Namun beberapa menit kemudian hal yang sama juga terjadi pada beberapa siswa lain. ”Langsung pusing dan muntah tidak lama setelah menyatap kue ulang tahun itu. Pandangan saya sempat gelap untung guru cepat membawa kami ke Puskesmas,” ungkap salah satu korban, Wilma di Warunggunung kemarin. 

Menurutnya, semua siswa tidak menduga bahwa kue itu sudah dalam kondisi tidak layak dimakan. Sebab, penampilannya masih bagus dan mengundang selera. ”Saya langsung makan aja, tidak tahu kalau ternyata berbahaya,” ujarnya. 

Sementara Kapolsek Warunggunung Kompol Andi Firmansyah membenarkan, telah terjadi keracunan kepada sejumlah siswa di SDN 2 Selaraja. ”Keterangan dari Puskesmas Warunggunung, memang telah terjadi keracunan makanan yang berasal dari kue ulang tahun,” kata Andi.  

Andi mengatakan, sebanyak 14 siswa sempat dilarikan ke puskesmas. Setelah mendapatkan pertolongan 11 siswa diperbolehkan pulang ke rumah. Sedangkan tiga orang lain yang masih diberikan penanganan secara intensif. 

”Kami masih mengumpulkan bukti-buktinnya dan orang yang membuat kuenya. Kami sudah mengamankan pembuat kue tersebut untuk dimintai keterangan,” kata Andi. (yas/dil/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News