Wow, Inilah Rincian Sogokan untuk Damayanti

Wow, Inilah Rincian Sogokan untuk Damayanti
Anggota Komisi V DPR Damayant Wisnu Putranti. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Dua tersangka suap proyek anggaran infrastruktur di Provinsi Maluku, Julia Prasetyarini dan Dessy A Edwin dihadirkan ke persidangan atas Abdul Khoir di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (27/4). Julia dan Dessy yang tercatat sebagai staf anggota Komisi V DPR, Damayanti Wisnu Putranti mengaku menjadi penerima fee dari direktur utama PT Windu Tunggal Utama (WTU) itu.

Jula dan Dessy menerima titipan uang dalam bentuk dolar Singapura (SGD) 328 ribu dari Abdul. Uang itu untuk Damayanti sebagai fee proyek jalan di Maluku yang akan dikerjakan PT WTU. Dessy menuturkan, awalnya Damayanti beberapa kali mengatakan ada dana aspirasi yang akan dikerjakan.

Namun, Dessy mengaku tidak terlalu paham dengan dana aspirasi yang disampaikan Damayanti. "Yang saya pahami itu hak milik Damayanti karena dia ajak kami untuk kerja, "yuk bantuin aku ngurus dana aspirasi"," kata Dessy saat menjawab pertanyaan soal dana aspirasi.

Menurutnya, nilai dana aspirasi itu Rp 41 miliar. Hanya saja, Dessy belum mengetahui pihak yang akan mengerjakan proyek di Maluku yang bersumber dari dana aspirasi itu.

Dessy mengaku baru tahu ketika diajak dalam pertemuan di Hotel Ambhara. Saat itu, kata Dessy, ada Kepala Balai Pelayanan Jalan Nasional IX Maluku dan Maluku Utara, Amran Mustari yang mengatakan bahwa pembangunan jalan di Maluku akan dikerjakan Abdul Khoir.

Hakim lantas menanyakan proses penerimaan fee untuk Damayanti. Menurut Dessy, waktu itu Amran menyatakan bahwa Abdul Khoir akan membayarkan fee untuk Damayanti.

Awalnya fee akan diberikan sebesar enam persen dari nilai proyek. "Tapi, Damayanti bilang akhirnya sepakat dengan Amran delapan persen," paparnya.

Dessy mengaku pernah dititipi  duit SGD 328 ribu dalam amplop cokelat dari Abdul saat bertemu bagian luar restoran Merah Delima pada 25 November 2015.  "Damayanti sudah ada di sana, kami diminta ke sana dengan Julia. Damayanti bersama teman," paparnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News