Suporter Jadi Modal Utama Gresik United

Suporter Jadi Modal Utama Gresik United
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - GRESIK – Gresik United percaya diri setelah menekuk Persela Lamongan pada laga perdana Indonesia Soccer Championship (ISC) A, Sabtu (30/4) lalu. Kemenangan itu menjadi modal menghadapi Perseru Serui, Sabtu (7/5).

Apalagi, pertandingan kontra Perseru akan dilakoni di Stadion Tri Dharma, Gresik. Bermain di kandang tentu dukungan suporter akan lebih melimpah. Dukungan itu tentu akan lebih memudahkan meraih kemenangan.

Toh, bermain di kandang Persela yang didukung ribuan suporternya saja, GU berhasil menang 1-0. Pelatih GU Liestiadi pun tidak memungkiri bahwa anak asuhnya sangat percaya diri (pede) menyongsong laga kontra Perseru.

’’Mereka (Perseru) pernah beruji coba dengan Persela. Kami akan pelajari kemampuan Perseru dari pengamatan saat itu. Juga menjadi referensi saat mereka melawan Mitra Kukar,” kata Liestiadi.

Saat menjamu Mitra Kukar, Perseru hanya memperoleh hasil imbang. Meski sang lawan sebelumnya tertahan di rumahnya sendiri, Liestiadi menegaskan tidak memandang remeh Perseru.

Bagi pelatih asal Medan itu, Perseru tetap menjadi ancaman serius. Karena itu, line up GU tidak bakal diubah. Begitu juga skema permainannya.

”Skema kami tetap berpegang pada semangat memenangi semua pertandingan. Kami ini tren kemenangan lawan Persela berlanjut. Apalagi, Sabtu (7/5) kami main di kandang sendiri,’’ tegasnya. (io/c14/ko)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News