Cuaca Buruk, Bandara Ini Sempat Ditutup, 3 Penerbangan Dialihkan

Cuaca Buruk, Bandara Ini Sempat Ditutup, 3 Penerbangan Dialihkan
Suasana Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kamis (13/7). Foto: Batam Pos/jpg

jpnn.com - NONGSA - Cuaca buruk melanda wilayah Batam, Kepulauan Riau, Kamis (13/7). Hujan dengan intensitas sedang disertai angin kencang membuat Bandara Internasional Hang Nadim Batam terpaksa ditutup selama 25 menit. Akibatnya, tiga penerbangan dialihkan ke beberapa tempat. 

”Bandara ditutup dari pukul 11.10 WIB hingga 11.35 WIB,” kata Kabag Umum Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Suwarso kepada Batam Pos (Jawa Pos Group), kemarin. 

Ia mengatakan jarak pandang akibat hujan lebat tersebut hanya 200 meter saja. Untuk standar pendaratan di Hang Nadim, jarak pandang minimal 500 meter. Penutupan ini, kata dia, karena pihak bandara tidak menginginkan hal-hal yang tidak diinginkan. ”Jarak pandang itu berbahaya untuk penerbangan,” ungkap Suwarso. 

Tiga penerbangan yang dialihkan tersebut, yakni pesawat Garuda dari Jakarta tujuan Batam terpaksa mendarat di Tanjungpinang. Lalu pesawat Batik Air juga terpaksa mendarat di Pekanbaru. Begitu juga dengan Lion, harus mengalihkan pendaratannya ke Pekanbaru. 

Sore kemarin, sambung Suwarso, cuaca Batam sudah membaik dan jarak pandang kembali normal. Sehingga Hang Nadim sudah kembali di buka. Mengenai tiga pesawat yang mendarat di Pekanbaru dan Tanjungpinang, Suwarso mengatakan ketiganya sudah berada di Batam. ”Alhamdulilah saat ini (kemarin) semuanya sudah mendarat di Batam,” ucapnya. 

Sementara itu, cuaca buruk juga mengganggu pelayaran di Pelabuhan Domestik Sekupang. Akibatnya, terpaksa menunda pelayaran dua kapal tujuan Moro dan Tanjungbalai Karimun pagi kemarin. ”Hujan disertai angin, kita tunda selama 30 menit,” kata Kepala Syahbandar Pelabuhan Domestik Sekupang, Komarudin.

Penundaan ini dilakukan demi keselamatan penumpang. Dua kapal yang harus mengalami penundaan keberangkatan adalah Kapal Srikandi dan Batam 5. Kapal yang seharusnya berangkat pukul 10.00 WIB, setelah berkoordinasi dengan pihak Syahbandar tempat tujuan, akhirnya kapal bisa diberangkatkan pukul 10.30 WIB.

Komarudin menambahkan, selain di Pelabuhan Domestik Sekupang, pihaknya juga melakukan penundaan terhadap kapal yang akan berangkat menuju Singapura. ”Kita tunda juga, tapi hanya 15 menit. Setelah itu kapal kembali berlayar,” terangnya.(cr17/cr16/ska/ray/jpnn)


NONGSA - Cuaca buruk melanda wilayah Batam, Kepulauan Riau, Kamis (13/7). Hujan dengan intensitas sedang disertai angin kencang membuat Bandara Internasional


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News