Raja Kelas Terbang yang Tak Terkalahkan

Raja Kelas Terbang yang Tak Terkalahkan
Petinju legendaris asal Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). FOTO: Timor Express/JPNN.com

jpnn.com - Menyebut nama Hermensen Ballo, siapapun lawannya pasti akan gemetar. Namun bagi masyarakat NTT, nama Hermensen Ballo tentu akan selalu dikenang sebagai salah satu petinju terbaik yang pernah dimiliki NTT.

RUDY MANDALLING, KUPANG

Hermensen Ballo merupakan sosok yang periang dan humoris. Tapi kalau sudah di atas ring, perangainya akan berubah menjadi sangat galak dan siapa pun lawan yang dihadapinya, pasti akan dibuatnya bertekuk lutut.

Di ring tinju amatir, nasional, khususnya di kelas terbang 51 Kg, dirinya sangat disegani. Malah, dia sering dijuluki "Si Raja Kelas terbang".

Tak salah jika julukan ini disematkan padanya, jika dilihat dari track record yang dimilikinya selama berkarier di ring tinju amatir. Her -sapaan akrab Hermensen- ini adalah petinju NTT yang belum pernah terkalahkan sejak dirinya turun di arena PON tahun 1993 silam.

Saat itu, Her yang bermain di kelas layang ringan 45 kg, dan berhasil mengharumkan nama NTT melalui sumbangsih emasnya.

Her sendiri menggeluti dunia tinju, karena ajakan dari omnya, Janes Ballo yang melihat potensi yang dimilikinya sejak masih duduk di bangku SD.

Ini tidak terlepas dari perangai Her yang saat itu suka berkelahi, yang mengakibatkannya harus pindah sekolah sebanyak tujuh kali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News