Segera, Persib Datangkan Bek Asing

Segera, Persib Datangkan Bek Asing
Djadjang Nurjaman. Foto: dok/Radar Bandung

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung langsung bergerak mencari pemain pengganti, menyusul mundurnya bek mereka Hermawan. Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengaku sedang berburu, dan ingin menambal kekuatan dengan mengisi posisi tersebut dengan bek asing. 

"Kalau bek lokal saya rasa sudah cukup, untuk mengisi posisi kosong yang ditinggalkan Hermawan kami akan tambah satu bek asing. Dia segera bergabung," katanya, Senin (22/8).

Memang, selama ini Djadjang tak terlalu fokus untuk mengisi slot bek dengan stok pemain yang melimpah. Baginya tiga bek sudah cukup untuk menjaga lini pertahanan Persib. Dia merasa, tiga pemain berposisi bek tengah sudah cukup. Itu karena Purwaka Yudhi sejatinya bek sayap.

"Saat melakoni kompetisi 2014 lalu, kami juga cuma pakai tiga bek. Kali ini, juga akan pakai tiga bek. Sekarang sudah ada Vladimir, Yanto Basna dan satu orang lagi satu bek asing yang akan gabung," tandas Djadjang.

Di lini belakang, Persib memiliki pemain yang serba bisa. Ada Agung Pribadi yang bisa masuk ke bek tengah, ada juga Purwaka. Tony Sucipto juga pernah diposisikan sebagai bek tengah, ketika Persib minim stoper. (dkk/jpnn)


BANDUNG - Persib Bandung langsung bergerak mencari pemain pengganti, menyusul mundurnya bek mereka Hermawan. Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News