Politikus Gerindra Curiga Kabar Kenaikan Rokok Pengalihan Isu

Politikus Gerindra Curiga Kabar Kenaikan Rokok Pengalihan Isu
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR Heri Gunawan curiga wacana kenaikan harga rokok hingga Rp 50.000 per bungkus sebagai bentuk pengalihan isu terkait kondisi perekonomian nasional saat ini.

"Satu catatan, apa jangan- jangan ini hanya pengalihan soal pendapatan dan pengeluaran anggaraan negara yang tidak realistis dan kredibel, serta pendapatan tax amnesty yang tidak mencapai target," kata Heri, Kamis (25/8).

Menurutnya, kecurigaan tersebut bukan tanpa dasar. Sebab, pemerintah terkesan melakukan pembiaran terhadap wacana yang didasari hasil survei yang dimodali LSM asing.

"Itu baru hasil survei bukan sebuah keputusan. Toh kami di DPR juga belum ambil keputusan. Seharusnya tidak perlu adanya kegaduhan, melainkan pemerintah bisa saja mengatakan kepada petani bahwa belum ada kenaikan rokok," ujar politikus Gerindra itu.

Karena itu, masalah ini termasuk yang akan dipertanyakan kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani. Sebab, ia curiga menaikkan harga rokok menjadi satu solusi yang akan diambil pemerintah untuk mencukupi penerimaan tax amnesty. (fat/jpnn)


JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR Heri Gunawan curiga wacana kenaikan harga rokok hingga Rp 50.000 per bungkus sebagai bentuk pengalihan isu terkait


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News