Ekonomi Sedang Sulit, Penjualan BMW Makin Melejit

Ekonomi Sedang Sulit, Penjualan BMW Makin Melejit
Ilustrasi. Foto; AFP

jpnn.com - SURABAYA – Minat warga Jawa Timur terhadap mobil BMW ternyata sangat tinggi meski ekonomi sedang lesu. Hal itu terbukti dengan tingginya penjualan mobil BMW dalam delapan bulan terakhir.

BMW Jatim berhasil menjual 216 unit. Padahal, target pada akhir tahun nanti hanya 240 unit. Artinya, BMW Jatim berhasil menjual 90 persen alias melebihi ekspektasi.

Kondisi tersebut berbeda jika dibandingkan dengan tahun lalu. Dari target penjualan 18 unit per bulan, BMW Surabaya hanya merealisasikan 80 persen target pada akhir tahun. 

Branch Manager Astra BMW Surabaya Yopi Antonio menyatakan, permintaan tersebut terdorong rilis sejumlah tipe baru.

Terutama seri premium BMW Seri 7 yang mencetak penjualan tertinggi. ”Sayang, kami terkendala suplai. Jadi, beberapa tipe masih harus inden dua sampai tiga bulan,” katanya kemarin (16/9).

Pada Januari–Agustus, BMW telah menjual sebelas unit Seri 7. Sebanyak tiga unit di antaranya masih harus inden dan baru bisa diserahkan kepada konsumen pada Oktober mendatang.

Di antara total sebelas unit yang terjual, tujuh unit dibeli konsumen korporasi. Sisanya dibeli konsumen individual.

”Tahun lalu kami mau jual lima unit saja sulit. Karena animo konsumen tinggi, kami gelar test drive Seri 7 dan X-5 pada akhir pekan,” terang Yopi.

SURABAYA – Minat warga Jawa Timur terhadap mobil BMW ternyata sangat tinggi meski ekonomi sedang lesu. Hal itu terbukti dengan tingginya penjualan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News