Harga Ikan Naik, Harga Daging Turun

Harga Ikan Naik, Harga Daging Turun
Suasana pedagan ikan di Pasar Higienis Bahari Berkesan dan Pasar Bastiong, Senin (19/9). FOTO: Malut Post/JPNN.com

jpnn.com - TERNATE - Harga ikan di Kota Ternate kembali melonjak. Ini berdasarkan pantauan Malut Post (JPNN Group) di Pasar Higienis Bahari Berkesan dan Pasar Bastiong kemarin (19/9).

Menurut Anton pedagang ikan, kenaikan ini sudah terjadi sejak empat hari lalu. “Hasil tangkapan nelayan berkurang, akibatnya pasokan ikan pun mulai berkurang, sehingga ikan yang kami dapat juga terbatas, akibatnya dijual dengan harga yang tidak seperti harga normal." katanya.

Pedagang lainnya Hadi, mengaku pasokan ikan cakalang berkurang karena salah satu faktornya adalah bulan terang, sehingga banyak nelayan yang tak melaut. Harga cakalang dan tuna ukuran sedang yang biasanya Rp 80 ribu, naik menjadi Rp 120 ribu hingga Rp 140 ribu per ekor. Cakalang dan tuna kecil yang biasanya Rp 20 ribu naik menjadi Rp 40 ribu per ekor.

Sedangkan ikan sorihi sebelumnya 8 - 10 ekor Rp 20 ribu, saat ini dengan harga yang sama hanya mendapat 5 ekor. Begitu juga dengan ikan komo kini 5 ekor Rp 20 ribu, ikan dolosi Rp 25 ribu hanya 5 ekor, biasanya 7 - 8 ekor.

Sementara harga daging sapi yang jelang Idul Adha lalu naik Rp 120 ribu, saat ini kembali ke harga normal Rp 110 ribu per kilogram.

“Harga daging sapi sudah normal,” ujar Don, pedagang daging sapi. Untuk harga ayam juga sudah normal, turun dari Rp 40 ribu menjadi Rp 35 ribu per ekor.

Di satu sisi, harga bawang putih juga turun dari Rp 60 ribu menjadi Rp 50 ribu per kilogram. Bawang merah juga turun dari Rp 60 ribu menjadi Rp 54 ribu per kilogram. Harga tomat stabil Rp 10 ribu per kilogram.

Untuk harga cabai keriting jelang Idul Adha Rp 50 ribu, turun menjadi Rp 30 ribu per kilogram. Sedangkan cabai nona naik dari Rp 30 ribu menjadi Rp 40 ribu per kilogram.

TERNATE - Harga ikan di Kota Ternate kembali melonjak. Ini berdasarkan pantauan Malut Post (JPNN Group) di Pasar Higienis Bahari Berkesan dan Pasar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News