HOREE...Petani Terima Dana Aspirasi dari DPR

HOREE...Petani Terima Dana Aspirasi dari DPR
ILUSTRASI. FOTO: Dok. Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - MANGUPURA - Patut berbahagia kelompok petani (subak) di Badung, Bali. Pasalnya, dana aspirasi dari wakil rakyat di DPR RI sudah dicairkan dalam bentuk barang.

Barang tersebut berupa Traktor dan pompa air akan di terima melalui Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Badung. Kemudian akan dibagikan secara bertahap.

Seperti dilaporan Bali Express (Jawa Pos Group), traktor dan pompa air yang berasal dari dana aspirasi yang bersumber APBN pusat. Yang diberikan oleh wakil rakyat Bali yang duduk di komisi IV DPR RI yang membawahi bidang pertanian, perkebunan, kehutanan, kelautan, perikanan, dan pangan.

Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Badung I. G. A. K. Sudaratmaja, Kamis (20/10), mengatakan pihaknya menerima dana aspirasi dalam bentuk barang. Sebanyak 23 unit traktor dan 10 unit pompa air.

Adapula dana aspirasi ini juga sudah kami terima pada 3 bulan lalu. Sebanyak 31 unit traktor dan 30 unit pompa air yang sudah beredar di kelompok petani (subak). Untuk nilai harga barang ini kami tidak tahu karena kami terima langsung dalam bentuk barang.

“Traktor dan pompa air ini akan di bagi satu kelompok tani satu unit,” imbuh Sudaratmaja.

Ia juga mengatakan traktor dan pompa salah satu pendukung dari sistem pertanian. Untuk  percepatan pencapaian swasembada pangan yang telah dicanangkan oleh Pemkab Badung.

Tentu juga peningkatan mutu intensifikasi (PMI) tanaman padi. Sekaligus Program Peningkatan Produksi Beras Nasional (P2BN).

MANGUPURA - Patut berbahagia kelompok petani (subak) di Badung, Bali. Pasalnya, dana aspirasi dari wakil rakyat di DPR RI sudah dicairkan dalam bentuk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News