Parah! Puluhan Santri Keracunan Fogging

Parah! Puluhan Santri Keracunan Fogging
Fogging. Foto: dok.JPG

jpnn.com - JOMBANG--Puluhan santriwati MTSN Tambakberas Jombang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah setempat, Senin kemarin.

Puluhan santri pondok pesantren ini diduga mengalami keracunan asap fogging yang dilakukan pihak desa.

Satu persatu korban terus berdatangan ke Unit Gawat Darurat RSUD Jombang, karena mengalami gejala nyeri dada,sesak napas,pusing hingga nyaris pingsan.

Sejumlah tim medis langsung melakukan perawatan dan layanan medis.

Secara bergiliran puluhan santri ini dievakuasi dengan mobil angkutan desa dan kendaraan milik pesantren.

"Saya rasa nyeri dada, pusing dan mual hebat," kata Irsyah, salah satu santri.

Sementara itu Direktur RSUD Jombang dr. Puji Umbaran mencatat ada sekitar 27 pasien yang sudah ditangani.

Dari jumlah itu 13 pasien langsung mendapatkan perawatan opname dan sisanya langsung dipulangkan.  

JOMBANG--Puluhan santriwati MTSN Tambakberas Jombang dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah setempat, Senin kemarin. Puluhan santri pondok pesantren

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News