Ribuan Tak Kebagian Tiket, Sekjen PSSI: Nonton di Rumah Saja

Ribuan Tak Kebagian Tiket, Sekjen PSSI: Nonton di Rumah Saja
Ribuan Tak Kebagian Tiket, Sekjen PSSI: Nonton di Rumah Saja

jpnn.com - CIBINONG - Kekecewaan sangat besar dirasakan ribuan suporter Timnas Indonesia yang masih berburu tiket semifinal Piala AFF 2016. 

Pasalnya, 27 ribu tiket yang disediakan oleh panitia ternyata sudah ludes.

Menanggapi hal ini, Sekjen PSSI Edi wellington mengatakan, pihaknya sudah melakukan penjualan lewat online sejak dua hari yang lalu. Namun ada gangguan mengakibatkan diju secara langsung di Jakarta.

“Hari ini (kemarin,red) setelah lakulan penjualan online dua hari sebelumnya, tiket lain pun yang disediakan oleh kami sudah habis terjual,” ujarnya kepada Radar Bogor, Jumat (2/12).

Pihaknya pun melakukan penjualan secara langsung dengan membuka counter di GBK kemarin pagi. Hanya dalam waktu kurang dari dua jam, tiket-tiket itu sudah habis.

“Penjualan loket pukul 10.15, tiket langsung habis terjual 10.000 tiket. Sedangkan pada jalur online 16.000 habis, sisanya kami berikan di Bogor hanya 1000 tiket saja sebagai tuan rumah,” ucapnya

Lebih lanjut ia menambahkan, PSSI berharap suporter yang datang ke Stadion Pakansari nanti sore hanya para pemegang tiket. 

Bagi yang tidak mendapat tiket, dia menyarankan cukup menyaksikan lewat televisi di rumah masing-masing.

CIBINONG - Kekecewaan sangat besar dirasakan ribuan suporter Timnas Indonesia yang masih berburu tiket semifinal Piala AFF 2016.  Pasalnya,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News