Acungkan Jari Tengah, Maskot Persebaya Kena Sanksi Komdis

Acungkan Jari Tengah, Maskot Persebaya Kena Sanksi Komdis
Tindakan Zoro, maskot Persebaya, yang terkena sanksi Komdis PSSI. Foto: istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Persebaya Surabaya menjadi klub Liga 1 2018 yang lekat dengan sanksi.

Setelah didenda ratusan juta rupiah pada sidang Komisi Disiplin PSSI dua pekan lalu, kini klub kebanggaan Bonek itu terkena sanksi kembali.

Berdasarkan hasil sidang Komdis pada 16 Mei lalu, sanksi kali ini bukan diberikan ke manajemen, namun ke maskot Persebaya.

Bisa dibilang ini cukup unik, karena mungkin juga yang pertama kali.

"Komdis memutuskan: Maskot Persebaya Surabaya dilarang memasuki stadion dalam empat pertandingan," bunyi sanksi Komdis, yang baru diumumkan dua hari kemudian, Jumat (18/5).

Kejadian pelanggarannya adalah maskot yang memiliki nama Zoro dan menggunakan kostum ikan suro tersebut, mengacungkan jari tengah ke pemain Arema.

Hal ini dilakukan saat pertandingan Persebaya kontra Arema FC di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada 6 Mei lalu.

Sanksi kepada Zoro ini menjadi peringatan bagi maskot-maskot lain agar tidak bertindak berlebihan.

Maskot yang memiliki nama Zoro dan menggunakan kostum ikan suro tersebut, mengacungkan jari tengah ke pemain Arema.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News