Aksi 212 dan Komitmen Jokowi pada Umat Islam

Oleh Fahmi Habsy*

Aksi 212 dan Komitmen Jokowi pada Umat Islam
Foto: Instagram/jokowi

Jika bangsa ini makmur sejahtera, ekonomi menggeliat, daya beli meningkat, jaminan kesehatan dan pendidikan berjalan, maka umat Islam di Indonesia yang merasakan efeknya. Sebaliknya, bila bangsa ini hancur dan gagal, maka umat Islam yang paling dirugikan.

Sejarah mencatat ketika Bung Tomo menggelorakan semangat perang dengan pekikan "Allahu Akbar" berulang-ulang bukan berarti ingin mendirikan negara Islam. Bung Tomo justru meyakini upaya memerdekakan  bangsa ini dari penjajahan Belanda pada hakikatnya juga membebaskan dan membela mayoritas umat Islam agar menuju kesejahteraan yang lebih baik.

Saya pun meyakini hal yang sama ada dalam pikiran Jokowi ketika mengumandangkan takbir di depan jutaan jemaah salat Jumat di Monas pada Aksi 212 lalu. Jokowi sangat paham bahwa membela bangsa dan memajukan negara ini berarti juga membela umat Islam yang menjadi bagian terbesar dalam  republik.

Di sinilah Jokowi mencontoh keteladanan Nabi Muhammad dalam bernegara. Walaupun Islam mayoritas saat itu, tapi tetap menjamin dan perlindungan untuk agama-agama yang lain. Dan sebagai presiden, Jokowi wajib mengikuti apa yang disepakati founding fathers kita ketika menjadikan Pancasila sebagai dasar negara dan menjalankan UUD 1945.

Jadi, bagaimana mungkin Jokowi dituding mengabaikan umat Islam? Toh, ibunda dalam kehidupan sehari-hari tidak lepas tahajud dan berpuasa. Adik-adik beliau juga berhijab semua.

Jangan ragukan komitmen Jokowi terhadap umat Islam. Saya melihat pernyataan Habib Rizieq Shihab di Monas tentang upaya memajukan umat Islam demi menjaga Indonesia, hakikatnya sejalan dengan  pemikiran Jokowi. Hanya rasanya saja yang berbeda.

Tapi ke-Indonesia-an dan Islam di sini memang dua sisi mata uang yang tidak perlu didikotomikan. Keduanya tidak perlu dipertentangkan.

Soal Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama alias Ahok yang kini terjerat kasus dugaan penodaan agama, hal itu sudah menjadi risikonya. Ahok memang harus mempertangungjawabkan ucapannya tanpa harus disangkutpautkan dengan pihak lain, apalagi Presiden Jokowi.

KEHADIRAN Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Aksi Bela Islam III atau Aksi 212 di Monas pada Jumat, 2 Desember tentu merupakan kejutan luar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News