API Bertekad Kembalikan Peran Kaum Muda

API Bertekad Kembalikan Peran Kaum Muda
API Bertekad Kembalikan Peran Kaum Muda
JAKARTA - Sejumlah anak muda Indonesia mendeklarasikan pembentukan Asosiasi Pemuda Independen (API) - sebuah organisasi independen yang mengedepankan keadilan dan kebenaran dalam perjuangan politik. Deklarasi ini bertujuan mengembalikan politik sebagai ikhtiar untuk mengelola kehidupan bersama yang adil dan sejahtera, bukan politik sebagai ajang untuk memperoleh kekuasaan pribadi atau kelompok tertentu.

"Dalam catatan sejarah Indonesia, memang kita temukan pemuda menjadi aktor utama pada peristiwa bersejarah. Anak muda menjadi motor dan aktor terdepan dari pergerakan," ujar Ketua Presidium API, Ronsi B Daur saat menyampaikan pidato politik sekaligus deklarasi pembentukan API di Auditorium Gedung Nyi Ageng Serang. Jl. H.R. Rasuna Said Kav. C No. 22, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (5/11).

Menurut Ronsi, peran pemuda dalam perjalanan bangsa ini sangat sentral. Pemuda selalu menjadi bagian terdepan dalam setiap perubahan sejarah. Dalam catatan sejarah Indonesia, pemuda menjadi aktor utama pada peristiwa-peristiwa bersejarah. Kesadaran nasionalisme Indonesia di awal abad 19 dimulai oleh kaum muda. Proklamasi Kemerdekaan Indonesia adalah inisiatif kaum muda. Revolusi kemerdekaan juga diperjuangkan orang-orang muda, bahkan untuk sebagian dipimpin oleh kaum muda.

"Bung Tomo, Ki Hajar Dewantoro dan Bung Karno aktif berjuang sejak usia 20 tahun. Ini membuktikan, anak muda sangat dibutuhkan oleh bangsa ini," jelasnya.

JAKARTA - Sejumlah anak muda Indonesia mendeklarasikan pembentukan Asosiasi Pemuda Independen (API) - sebuah organisasi independen yang mengedepankan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News