Awan Panas Guguran Gunung Merapi Meluncur

jpnn.com, YOGYAKARTA - Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat sejak Rabu (20/1) dini hari Gunung Merapi mengeluarkan tiga kali awan panas guguran dengan jarak luncur sejauh 700-1.200 meter ke arah barat daya.
Kepala BPPTKG Hanik Humaida mengatakan, tiga kali awan panas guguran itu tercatata keluar dari Gunung Merapi pada pukul 00.59 WIB, 05.12 WIB, dan 05.35 WIB.
"Awan panas tercatat di seismogram dengan amplitudo 13-21 mm dan durasi 116-198 detik," kata Hanik melalui keterangan tertulis yang diterima di Yogyakarta, Rabu.
Selain awan panas guguran, selama periode pengamatan pada pukul 00:00-06:00 WIB, BPPTKG mencatat 47 kali guguran lava pijar dengan jarak luncur maksimum 1.000 meter yang mengarah ke barat laut.
BPPTKG juga merekam tiga kali gempa awan panas guguran dengan amplitudo 13-21 mm dan durasi 116-198 detik, 36 kali gempa guguran dengan amplitudo 3-20 mm dan durasi 12-170 detik, satu kali gempa hybrid/fase banyak dengan amplitudo 3 mm, dan durasi 10 detik, serta satu kali gempa tektonik jauh dengan amplitudo 60 mm, dan durasi 110 detik.
Berdasarkan pengamatan visual, asap kawah tidak teramati keluar dari puncak Gunung Merapi.
Cuaca di gunung itu cerah dan berawan. Angin bertiup sedang ke arah barat dengan suhu udara 13.6-26.1 derajat selsius, kelembaban udara 28-90 persen, dan tekanan udara 757.1-944.6 mmHg.
Sebelumnya, pada Selasa (19/1) Gunung Merapi juga mengeluarkan awan panas guguran dengan jarak luncur lebih jauh yakni 1.800 meter ke barat daya atau arah hulu Kali Krasak.
BERITA TERKAIT
- Hari Ini Gunung Merapi 12 Kali Luncurkan Guguran Lava
- Erupsi Gunung Sinabung Hari Ini, Abu Vulkanik sampai Provinsi Aceh
- Lunasi Utang Rp215 Miliar, GRP Berharap Status PKPU Segera Dicabut
- Pendaki Asal Padang Jatuh ke Kawah Gunung Marapi, Begini Kondisinya
- Kuasa Hukum GRP Ajukan Permohonan Pencabutan PKPU
- Siaga, Pagi Ini Merapi Luncurkan Guguran Lava Pijar Sejauh 800 Meter