Belajar Bahasa Inggris Selangkah Lebih Maju dengan Neo

Belajar Bahasa Inggris Selangkah Lebih Maju dengan Neo
Perusahaan aplikasi berbahasa inggris asal California, Amerika Serikat, Nexgen English online, co. meluncurkan sistem pembelajaran bahasa inggris secara global dan perdana di Indonesia. Foto IST

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan aplikasi berbahasa inggris asal California, Amerika Serikat, Nexgen English online, co. , meluncurkan sistem pembelajaran bahasa inggris secara global dan perdana di Indonesia.

Neo merupakan solusi pembelajaran terintegrasi ponsel pertama untuk memperoleh kemahiran berbahasa inggris yang mampu beradaptasi dengan perkembangan pembelajaran pengguna melalui kecerdasan buatan dan sistem pengenal suara.

Nexgen English Online, co. mendapatkan lisensi eksklusif distribusi konten pembelajaran Bahasa inggris dari DynEd International, perusahaan terkemuka di bidang perangkat lunak yang sudah berdiri sejak 32 tahun dengan total 25 juta pengguna di seluruh dunia.

Global CEO Nexgen English Online co. & Dyned International, Ian Stuart Adam menjelaskan, pada akhirnya 4IR akan mempengaruhi setiap orang dan perusahaan harus mampu untuk beradaptasi dengan perubahan yang cepat sesuai dengan segmen pasarnya masing-masing.

Globalisasi dan 4IR menciptakan kesempatan serta tantangan baru baik untuk pelaku bisnis serta karyawannya. Individu yang melakukan kerja remote dapat menjadi tenaga kerja kompeten bagi perusahaan di luar negaranya, suatu hal yang dulu hanya memungkinkan bagi bisnis besar.

"Tenaga kerja global dari berbagai bidang sekarang menjadi mungkin bagi perusahaan yang mampu beradaptasi dengan 4IR," kata dia.

Saat ini, mempelajari Bahasa Inggris menjadi lebih mudah dengan perkembangan platform digital. Teknologi ponsel akan menawarkan kesempatan untuk meningkatkan kemampuan yang dimiliki kepada lebih banyak orang di seluruh dunia dan juga memperluas penggunaan kecerdasan buatan. Konten yang dipersonalisasi juga menjadi kunci dari teknologi pembelajaran digital.

Sistem adaptif yang berdasarkan pada big data dan kecerdasan buatan sekarang berada dalam genggaman. Kita dapat menentukan cara pembelajaran yang tepat sesuai kebutuhan dan jadwal masing-masing pengguna.

Neo merupakan solusi pembelajaran terintegrasi ponsel pertama untuk memperoleh kemahiran berbahasa inggris yang mampu beradaptasi dengan perkembangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News