Dandri Dauri Ingin Borneo FC Menjaga Tren Positif saat Bersua Persela

Dandri Dauri Ingin Borneo FC Menjaga Tren Positif saat Bersua Persela
Skuat Borneo FC saat menjalani sesi latihan. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Borneo FC hanya memboyong 20 pemain jelang melakoni laga tandang lanjutan Liga 1 2019 ke markas Persela Lamongan pada Selasa (30/7).

Tim berjuluk Pesut Etam, itu menegaskan tetap mengincar tiga poin untuk menjaga tren positif. Apalagi, Borneo FC baru saja mengamankan satu poin dari markas Perseru Badak Lampung FC.

"Kami punya motivasi besar di laga nanti. Saya harap semua pemain bisa menyatukan tekad dan bermain lebih baik untuk tim," imbuh Manajer Borneo FC Dandri Dauri.

BACA JUGA: Saat Ibu Pergi, Ayah Beraksi hingga Sang Anak Akhirnya Berbadan Dua

Mendapat tiga kemenangan beruntun di laga terakhir menjadi modal berharga Borneo FC. Namun Dandri mengingatkan agar timnya tetap waspada.

Pasalnya, calon lawan dipastikan bernafsu menghentikan raihan positif Pesut Etam.

"Saya minta semua pemain tidak boleh lengah apalagi meremehkan," pungkasnya.(*/abi2/k18)


Borneo FC hanya memboyong 20 pemain jelang melakoni laga tandang lanjutan Liga 1 2019 ke markas Persela Lamongan pada Selasa (30/7).


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News