Doni Monardo Menunduk Lalu Terima Gelar Honoris Causa IPB

Doni Monardo Menunduk Lalu Terima Gelar Honoris Causa IPB
Kepala BNPB menerima gelar Doktor Kehormatan atau Honoris Causa dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Sabtu (27/3). Foto: Screenshot akun IPB TV di YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo resmi menyandang gelar Doktor Kehormatan atau Honoris Causa dari Institut Pertanian Bogor (IPB) pada Sabtu (27/3).

Doni mengaku akan terus berkomitmen melestarikan longkungan. Tentara berpangkat Letnan Jenderal TNI itu menerima dokter kehormatan dalam share keputusan senat akademik Institut Pertanian Bogor Nomor 21/IT3.SA/PT/2020 tentang Pemberian Gelar Doktor Honoris Causa.

Surat itu awalnya dibacakan Sekretaris Senat Akademik IPB Muhammad Syukur. Kemudian diserahkan oleh Rektor IPB Arif Satria kepada Doni Monardo.

Eks Danjen Kopassus itu saat menerima surat keputusan menunduk kepada Arif.

Usai menerima surat keputusan itu, Doni menceritakan pengalamannya merawat dan melestarikan lingkungan.

Alumnus Akpol 1985 itu menyampaikan pertama kali mencintai alam dan mengaplikasikannya dalam program saat aktif pada kegiatan militer.

Hal itu disampaikannya saat menyampaikan orasi ilmiah berjudul Model Tata Kelola Sumber Daya Alam dan Lingkungan.

"Pengalaman bertahun-tahun berlatih di hutan dan penugasan operasi militer di beberapa daerah memuat saya mengenal beberapa jenis tanaman. Hingga saya berkomitmen menanam dan melestarikan tanaman di mana pun saya berada," kata Doni menyampaikan orasinya.

Kepala BNPB Doni Monardo resmi menyandang gelar Doktor Kehormatan atau Honoris Causa dari Institut Pertanian Bogor (IPB).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News