Erwin Gutawa Hingga Sandhy Sondoro Meriahkan Konser Harmonature di Bulgaria

jpnn.com, JAKARTA - Kedutaan Besar Republik Indonesia di Sofia mempersembahkan konser bertajuk 'Harmonature: Harmonizing the Nature of Nusantara' pada 8 Juni 2023 di Ancient Theater Plovdiv.
Konser tersebut digelar untuk merayakan persahabatan dan kekayaan warisan budaya Indonesia dan Bulgaria.
Harmonature adalah harmonisasi keeratan hubungan alam dengan musik, menawarkan perpaduan yang memukau antara musik tradisional dan kontemporer Indonesia.
Tema Harmonizing the Nature of Nusantara dipilih untuk menjalankan fokus program Pemerintah RI dalam mempromosikan Nusantara, sebagai sustainable forest city ke masyarakat internasional.
Duta Besar RI untuk Bulgaria, Iwan Bogananta menginisiasi Harmonature sejak 2021 dengan seluruh tim KBRI Sofia, lalu mempersiapkan secara detail selama hampir satu tahun untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengunjung.
Menurutnya, penyelalenggaran Harmonature mempunyai tiga tujuan utama.
Pertama, mempromosikan dan meningkatkan kesadaran tentang budaya Indonesia, dan Nusantara, kepada masyarakat Bulgaria dan sebaliknya.
Kedua, konser bertujuan memperdalam pemahaman budaya antara orang Indonesia dan Bulgaria sehingga
mendorong hubungan pariwisata dan ekonomi antara kedua negara.
Kedutaan Besar Republik Indonesia di Sofia mempersembahkan konser bertajuk 'Harmonature: Harmonizing the Nature of Nusantara' di Ancient Theater Plovdiv.
- VNL 2023: Mulai Hari Ini Giliran Pria-Pria Perkasa
- Ikhtiar Dubes Iwan Mengenalkan Budaya Indonesia di Bulgaria
- Dibantu Erwin Gutawa, Barasuara Kini Merayakan Fana
- Ditonton Sandiaga Uno, 3 Diva Mendadak Koplo di Synchronize Fest 2022
- Netra Merilis Lagu Berbahasa Jerman dari Sandhy Sondoro, Targetkan Kolaborasi dengan Ratusan Artis
- Konser Chrisye Live by Erwin Gutawa Segera Digelar, Ini Jadwalnya