Fadly: Saya Kaku, Piyu Jago Akting

Fadly: Saya Kaku, Piyu Jago Akting
Fadly Padi di Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (7/8). Foto: Dedi Yondra/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Vokalis Padi Reborn, Fadly menceritakan pengalamannya berakting dalam film televisi (FTV).

Menurutnya, berperan di depan layar cukup sulit. Oleh sebab itu, dia harus belajar ekstra bersama sutradara.

"Saya kaku, Piyu jago akting, Yoyo juga," kata Fadly di Senayan City, Jakarta Selatan, Selasa (7/8).

FTV berjudul Menanti Sebuah Jawaban diperankan langsung oleh personel Padi Reborn.

Dalam dua episode, FTV ini mengisahkan perjanalan dan konflik Fadly, Piyu, Yoyo, Ari, dan Rindra selama tujuh tahun vakum.

Lewat kisah di dalamnya, personel merefleksikan kesalahan di masa lalu. Sehingga bisa menjadi pelajaran untuk perjalanan band.

"Waktu syuting itu, kami baru kembali, seperti berefleksi. Jadi 90 persen itu adegannya berdasarkan kisah nyata, hanya 10 persen yang direkayasa untuk kreativitas agar lebih menguatkan cerita sebenarnya," jelasnya.

FTV Menanti Sebuah Jawaban tayang di SCTV pukul 23.30 WIB pada 11 dan 12 Agustus 2018 mendatang. (mg3/jpnn)


Vokalis Padi Reborn, Fadly menceritakan pengalamannya berakting dalam film televisi (FTV).


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News