Harga Minyak Kian Tinggi, Menkeu Tetap Optimis

Harga Minyak Kian Tinggi, Menkeu Tetap Optimis
Harga Minyak Kian Tinggi, Menkeu Tetap Optimis
"Harga minyak dunia ini adalah salah satu hal utama yang patut kita waspadai. Tapi kita sudah punya CMP (Crisis Management Protocol). Jadi kita akan me-review, dan (memperhitungkan) bagaimana implikasinya kepada anggaran belanja kita," tutur Agus.

CMP ini, seperti disebutkan Agus, juga akan mempelajari mengenai dampak ke depan yang akan dihadapi pemerintah, bila harga minyak terus melonjak tinggi. Untuk mewaspadai hal-hal yang mempengaruhi anggaran, Kementerian Keuangan pun menurutnya akan berkoordinasi dengan Bank Indonesia.

"CMP ini akan mempersiapkan bahwa kondisi anggaran kita aman. (Juga) Untuk mengetahui apakah kondisi ini normal, harus siaga atau bagaimana ke depan. Intinya, tetap kita waspadai," papar Agus pula. (afz/jpnn)

JAKARTA - Harga minyak dunia kian tidak stabil. Krisis yang terjadi di Mesir diyakini sebagai penyebabnya. Pekan lalu saja, harga minyak dunia sudah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News