Infinix Note 12i Hadir dengan Kamera 50MP, Harga Terjangkau

Infinix Note 12i Hadir dengan Kamera 50MP, Harga Terjangkau
Infinix Note 12i secara resmi meluncur di Indonesia denga membawa sejumlah keunggulan. Foto: Antara/Infinix

jpnn.com, JAKARTA - Infinix Note 12i secara resmi meluncur di Indonesia, Kamis (29/9).

Ponsel yang dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan itu akan membawa mengandalkan chipset dari MediaTek yaitu Helio G85.

"Infinix Note 12i 2022 hadir melalui sebuah proses riset dan pengembangan yang mendalam, sehingga dapat menghasilkan fitur-fitur multitasking terbaik,” kata Country Marketing Manager Infinix Indonesia Sergio Ticoalu dalam keterangan tertulisnya, Kamis.

Secara spesifikasi, Infinix Note 12i membawa layar berukuran 6,7 inci dengan panel Amoled.

Layar yang lebar juga dipadukan dengan bodi tipis berdiameter 7,8mm.

Dimensi yang tipis juga memudahkan smartphone untuk ditaruh di saku maupun di dalam tas.

Infinix Note 12i 2022 diperkuat oleh MediaTek Helio G85 yang dipadukan dengan RAM 6GB yang dapat ditingkatkan hingga 11GB berkat fitur Extended RAM.

Beralih ke aspek penunjang daya, HP itu dibekali dengan baterai jumbo 5.000mAh yang sanggup bertahan lebih dari sehari.

Infinix Note 12i secara resmi meluncur di Indonesia denga membawa sejumlah keunggulan. Salah satunya kamera belakang 50MP.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News