Kasus Pasien Positif Covid-19 di Lima Provinsi Ini Mengalami Kenaikan, Begini Respons Bamsoet

Kasus Pasien Positif Covid-19 di Lima Provinsi Ini Mengalami Kenaikan, Begini Respons Bamsoet
Bambang Soesatyo. Foto: Humas MPR

jpnn.com, JAKARTA - Kasus pasien positif Covid-19 di lima provinsi mengalami kenaikan. Kelima provinsi itu adalah Jawa Timur, DKI Jakarta, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jawa Tengah dan Sulawesi Selatan.

Menanggapi hal itu, Bamsoet mendorong pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 bersama pemerintah daerah meningkatkan upaya penanganan dan pengendalian Covid-19 di setiap daerah dengan tetap memberikan informasi kepada masyarakat untuk mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan dan physical distancing. Terutama di lima provinsi tersebut guna menekan jumlah kasus pasien positif Covid-19.

Bamsoet juga mendorong pemerintah meningkatkan kapasitas tes Covid-19, baik rapid test maupun Polymerase Chain Reaction (PCR), terutama di lima daerah tersebut secara masif, dengan begitu jangkauan pemerintah dalam mendeteksi Covid-19 makin luas dan dapat mempercepat penanganan Covid-19.

Selain itu, mantan Ketua DPR ini mendorong pemerintah mempertimbangkan kembali rencana memberlakukan kebijakan new normal, mengingat bila dipaksakan di tengah kondisi/situasi pandemi Covid-19 yang belum mereda khususnya di daerah-daerah yang masih memiliki lonjakan kasus positif Covid-19. Hal tersebut berpotensi menyebabkan adanya gelombang kedua dari pandemi Covid-19 dan akan sulit untuk dikendalikan.

Menurut Bamsoet, pemerintah (Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19) bersama Pemda perlu melakukan evaluasi terkait perkembangan kasus Covid-19 di setiap daerah dengan didukung oleh data Covid-19 yang akurat dan riil, sehingga upaya penanganan dan pencegahan dapat berjalan dengan lancar dan optimal.

“Saya mendorong Pemda dan Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 daerah bersama tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk mengajak masyarakat mendukung program pemerintah dalam memerangi Covid-19 dengan meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan,” tegas Bamsoet.(jpnn)

Bamsoet mendorong pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 bersama pemerintah daerah meningkatkan upaya penanganan dan pengendalian Covid-19 di setiap daerah.


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News