Mandiri Kucuri Industri Pupuk Rp 500 M

Mandiri Kucuri Industri Pupuk Rp 500 M
Mandiri Kucuri Industri Pupuk Rp 500 M
JAKARTA - Posisi Indonesia sebagai negara agraris, membuat industri pupuk memiliki prospek cerah. Perbankan pun terus mempertajam penetrasinya di industri tersebut.

Corporate Secretary PT Bank Mandiri Sukoriyanto Saputro mengatakan, salah satu penetrasi Mandiri terhadap industri pupuk melalui penyaluran kredit untuk PT Pupuk Sriwidjaya (Pusri) Palembang. "Sampai akhir 2010, Bank Mandiri telah memberikan fasilitas kredit sebesar USD 58 juta atau sekitar Rp 500 miliar kepada PT Pusri Palembang untuk mengembangkan bisnisnya," ujarnya kemarin (18/4).

Selain pengucuran kredit, penetrasi perbankan ke industri pupuk kini menyasar para distributornya. Salah satunya melalui pengenalan sistem pembayaran online kepada para distributor PT Pusri Palembang.

Kepala Kantor Wilayah II Bank Mandiri Palembang Adang Joedianto menambahkan, mulai pekan ketiga April ini, lebih dari 2.500 distributor Pusri Palembang yang menyalurkan pupuk Urea ke berbagai wilayah di Indonesia dapat membayar secara online.

JAKARTA - Posisi Indonesia sebagai negara agraris, membuat industri pupuk memiliki prospek cerah. Perbankan pun terus mempertajam penetrasinya di

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News