Momentum Spies di Indianapolis

Momentum Spies di Indianapolis
Momentum Spies di Indianapolis
INDIANAPOLIS - Bukan hal baru jika Honda dan Yamaha terlibat persaingan sengit di gelaran MotoGP 2011. Kedua pabrikan asal Jepang itu mendominasi perolehan kemenangan tahun ini. Persaingan tersebut kembali tercermin dari dua sesi latihan MotoGP Indianapolis, kemarin (27/8) WIB.

Pembalap Repsol Honda Casey Stoner membuka peluangnya untuk kembali memperlebar jarak dari saingan terdekatnya Jorge Lorenzo (Yamaha Factory). Stoner tampil sebagai yang tercepat di sesi latihan kedua dan mencatatkan waktu tercepat secara keseluruhan.

Dalam dua sesi latihan kemarin, saingan terdekatnya dari Yamaha bukan Lorenzo. Rekan setim Lorenzo, Ben Spies unjuk kualitas di hadapan publiknya sendiri. Bahkan, pembalap Amerika Serikat (AS) itu menjadi yang tercepat di sesi latihan pagi hari. Itu membeuktikan jika Spies memang selalu tampil kompetitif jika membalap di Indianapolis.

Tahun lalu, saat masih memperkuat tim satelit Yamaha Tech 3, Spies menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi untuk menguasai pole. Saat balapan, dia juga tampil mengesankan, finis kedua di belakang Dani Pedrosa (Repsol Honda). Dengan hasil bagus di sesi latihan, dia bersiap menuai hasil fantastis lagi tahun ini.

INDIANAPOLIS - Bukan hal baru jika Honda dan Yamaha terlibat persaingan sengit di gelaran MotoGP 2011. Kedua pabrikan asal Jepang itu mendominasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News