Penangkaran Kenari, Datangkan Pejantan Tangguh dari Eropa

Penangkaran Kenari, Datangkan Pejantan Tangguh dari Eropa
Pemilik Penangkaran Kenari PM 77 & Pakar. Foto: Doni Saputra/Jambi Ekspres/JPNN.com

jpnn.com - Dua pria di Kota Jambi ini memiliki penangkaran kenari dengan nama PM 77 dan Pakar. Berawal dari hobi, kini menjadi bisnis yang menjanjikan.

DONI SAPUTRA - Jambi Ekspres

KENARI masih menjadi burung kicau yang populer dilombakan di Kota Jambi saat ini. Burung dengan khas suara merdu ini masih menjadi idola bagi pecinta burung kicau.

Tentu, kondisi ini menjadi kesempatan bagi penangkar untuk menghasilkan rupiah.

Para penangkar tak ragu untuk mendatangkan pejantan impor. Bahkan dari Eropa.

Ini untuk mengorbitkan bibit-bibit burung yang berkualitas dan mampu bersaing di arena lomba.

Selasa (12/9), Jambi Ekspres (Jawa Pos Group) menyambangi penangkaran Kenari PM 77 dan Pakar (Penangkar Kenari).

Ada puluhan burung di penangkaran yang berlokasi di Karya Maju, Lorong Kayu Manis 2, RT 14, Kelurahan Simpang IV Sipin, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, ini.

Berawal dari hobi, kedua pemuda ini memiliki penangkaran kenari dengan nama PM 77 dan Pakar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News