Insiden Lion Air JT 610

Pencarian Hari ke-12 Dilanjutkan

Pencarian Hari ke-12 Dilanjutkan
Ilustrasi Basarnas. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro menyampaikan perkembangan terbaru terkait dengan proses evakuasi pencarian korban JT-610.

Danang mengatakan, proses evakuasi memasuki hari ke-12 melibatkan tim Basarnas sebanyak 201 orang, termasuk penyelam.

Untuk pencarian wilayah perairan (unsur laut) mengerahkan 14 kapal, terdiri KN SAR empat unit, RIB BASARNAS empat unit, LCR BASARNAS lima unit dan BARUNA JAYA satu unit. Daerah prioritas pencarian permukaan air seluas 35 NM sepanjang garis pantai Tanjung Karawang dan Tanjung Pakis, Jawa Barat.

"Luas area pencarian bawah air 1,8 KM2 dengan kapal Baruna Jaya 1. Daerah utama penyelaman mencakup 900 M2 yang didukung 41 orang tim penyelam Basarnas Special Group (BSG)," ujar Danang dalam siaran persnya, Jumat (9/11).

Sementara operasi pencarian melalui jalur udara seluas 190 NM2 menggunakan dua helikopter, yaitu satu unit HR -1519 dan satu unit HR -1301. Untuk unsur penanganan di darat tersedia ambulance sembilan unit dari Polri.

"Pada Kamis (8/ 11), Lion Air menerima konfirmasi dari Basarnas evakuasi delapan kantong jenazah, sehingga jumlah terbaru ialah 195 kantong," kata Danang.

Proses identifikasi (Disaster Victim Identification) yang berada di RS POLRI tetap dilakukan. Tim DVI POLRI telah memberikan konfirmasi hasil identifikasi 71 jenazah hingga Kamis (8/11).(chi/jpnn)


Luas area pencarian bawah air 1,8 KM2 dengan kapal Baruna Jaya 1. Daerah utama penyelaman mencakup 900 M2 yang didukung 41 orang tim penyelam Basarnas.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News