Peraih Medali Emas Olimpiade Sydney 2000 Berikan Masukan Kepada Ganda Putra Indonesia

Peraih Medali Emas Olimpiade Sydney 2000 Berikan Masukan Kepada Ganda Putra Indonesia
Pasangan ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat berjuang di Olimpiade Tokyo 2020. Foto: (REUTERS/LEONHARD FOEGER)

jpnn.com, JAKARTA - Peraih medali emas Olimpiade Sydney tahun 2000 Chandra Wijaya memberikan masukan kepada ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo untuk tidak terlalu terbebani meraih medali emas.

Chandra yang sukses meraih medali emas dengan Tony Gunawan di Olimpiade Sydney tahun 2000 berharap Kevin/Marcus berkonsentrasi dan fokus menghadapi setiap lawan yang akan dihadapi.

“Saya pernah ada dalam situasi yang dialami Kevin/Marcus. Tapi, dengan berusaha tenang dan bermain bagus, kita justru bisa menikmati pertandingan,” ungkap Candra dari rilis yang diterima jpnn.com dari NOC.

Berbicara peluang, Chandra menyebut bukan tidak mungkin The Minions –julukan Kevin/Marcus- meraih medali emas di ajang Olimpiade tahun ini. Bahkan bisa saja berpeluang untuk all Indonesian final jika melihat performa Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang mulai konsisten di beberapa turnamen terakhir.

“Itu bicara besar saya. Secara teknis semua juga bersiap. Terpenting fokus dan konsentrasi agar game plan bisa keluar saat berlaga,” lanjut Candra.

Kuncinya jika ingin meraih kesuksesan di ajang ini, Chandra berpesan supaya pasangan Kevin/Marcus tampil lepas di setiap lawan yang dihadapi.

“Untuk apa tertekan. Perlu diingat bahwa soal hasil, Tuhan punya kuasa. Tugas kita main sebaik mungkin,” papar Candra.

Marcus/Kevin telah memulai petualangan di Olimpiade Tokyo 2020 dengan meraih kemenangan dengan skor 21-15, 21-11 atas wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy. The Minions selanjutnya akan kembali berlaga pada Senin (26/7) WIB, menghadapi wakil dari India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. (noc/mcr16/jpnn)

Peraih medali emas Olimpiade Sydney tahun 2000 Chandra Wijaya memberikan masukan kepada ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo untuk tidak terlalu terbebani meraih medali emas.


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News