Persebaya vs Persinga: Bonek Siap Sambut Pastimania

Persebaya vs Persinga: Bonek Siap Sambut Pastimania
Bonek. Ilustrasi Foto: Angger Bondan/dok.JPNN.com

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya vs Persinga Ngawi pada 16 Februari 2019 akan menjadi satu-satunya laga di babak 32 besar Piala Indonesia yang dilaksanakan satu leg. Meski akhirnya mendapatkan kejelasan, namun keputusan PSSI itu ternyata mendapat kritikan dari kelompok suporter.

Sebab, dengan menggelar satu leg saja, PSSI melanggar regulasi yang dibuat. Mereka tak mengindahkan pasal 12 tentang regulasi teknis babak 32 besar dan pasal 8 ayat 7 tentang jadwal laga. Pastimania –julukan fans Persinga- menjadi yang paling terpukul atas keputusan itu.

Saat dikonfirmasi, Ketua Umum Pastimania Zaenal Arifin tak bisa menyembunyikan kekecewaannya. Dia menilai dihapusnya leg pertama di kandang Persinga cukup membuat mereka mengelus dada.

“Ya jelas dirugikan. Tim kami yang harusnya main di kandang malah tidak bisa. Jujur kami kecewa,” tegas Zaenal.

Apalagi, Persebaya adalah tim besar. Jadi, Pastimania sudah menunggu kedatangan skuad Green Force. “Ya setidaknya kalau main di kandang kan pemain kami bisa memberi sedikit perlawanan. Walaupun tak ada pemain bintang, tapi kan pasti ada semangat lebih kalau main di Ngawi,” tegasnya.

BACA JUGA: Duo Eks PSMS Medan Lolos Masuk Timnas Indonesia U-22

Meski begitu, Pastimania berencana berangkat away ke Surabaya. “Tapi ini masih kami koordinasikan dulu,” tambah Zaenal.

Karena akan kedatangan tamu, Bonek siap menyambut. Hubungan kedua supporter tetap adem. Pentolan Bonek, Tubagus Dadang Kosasih sadar apa yang dirasakan pihak Pastimania. “Cuma kami kan belum tahu berapa banyak jumlahnya yang datang,” tegasnya kepada Jawa Pos.

Persebaya Surabaya vs Persinga Ngawi, laga babak 32 besar Piala Indoneia, akan berlangsung 16 Februari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News