Poco Resmi Meluncurkan F4 GT di Indonesia, Spesifikasinya Gahar

Poco Resmi Meluncurkan F4 GT di Indonesia, Spesifikasinya Gahar
Poco F4 GT. Foto: dok Poco Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Poco F4 GT akhirnya resmi meluncur untuk pasar di Indonesia, Kamis (30/6).

Ponsel yang masuk di kelaa flagship itu hadir seusai diluncurkan oleh Poco secara global.

"Poco F4 akan menjadi penerus kesuksesan Poco F3," kata Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng di sela peluncuran melalui video virtual, Kamis.

Secara spesifikasi, ponsel itu hadir dengan layar serupa versi standar, yakni 6,67 inci.

Hanya saja, ponsel itu menggunakan panel Amoled datar. 

Layar ponsel itu memberikan refresh rate yang sama dengan F4, yaitu 120Hz, sedangkan touch sampling rate lebih besar, hingga 480Hz.

Bagian belakang terdapat tiga kamera yang masing-masing memiliki sensor utama 64MP, ultra-wide 8MP, dan makro 2MP.

Sementara di depan, kamera 20MP terletak pada takik bulat yang disebut DotDisplay.

Poco F4 GT akhirnya resmi meluncur untuk pasar di Indonesia, Kamis (30/6). Spesifikasinya gahar, simak nih.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News