Potongan Tubuh Korban Mutilasi di Bekasi Dimakamkan Hari Ini

Potongan Tubuh Korban Mutilasi di Bekasi Dimakamkan Hari Ini
Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes E Zulpan. Foto: ANTARA/Darwin Fatir.

jpnn.com, BEKASI - Potongan jasad korban mutilasi di Bekasi berinisial RS (29) direncanakan dikebumikan hari ini Selasa (30/11).

Paman korban, Zarul mengatakan kini pihak keluarga tengah menjemput jasad korban yang sebelumnya menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati.

"Orang tua sama keluarga (korban) lain sedang jemput jenazah dari RS Polri," kata Zarul saat dikonfirmasi.

Zarul menambahkan jasad korban mutilasi direncanakan dikebumikan di salah satu tempat pemakaman umum (TPU) di wilayah Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi.

Pihak keluarga pun mengusahakan agar korban dikebumikan malam ini.

"Kan, baru jalan dari rumah sakit, dengan harapan dia sampai sebelum maghrib. Sebisa mungkin hari ini (dimakamkan)," ujar Zarul.

Sebelumnya, penemuan potongan tubuh manusia atau korban mutilasi menghebohkan warga Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada Sabtu pagi lalu.

Dalam kasus tersebut, polisi menemukan sepuluh potongan tubuh korban yang terdiri dari, kepala, tangan, kaki, dan badan.

Potongan jasad korban mutilasi di Bekasi berinisial RS (29) direncanakan dikebumikan hari ini Selasa (30/11), simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News