Potongan Tubuh Korban Mutilasi Dijemput Suami di Banyumas

Potongan Tubuh Korban Mutilasi Dijemput Suami di Banyumas
Potongan tubuh korban mutilasi Komsatun Wachidah diserahkan kepada keluarga. Foto:pojoksatu

“Dia membeli dengan menggunakan uang korban senilai Rp 300 ribu yang diambil dari dompet,” terangnya.

Tersangka kemudian datang kembali dengan membawa peralatan. Awalnya, dia memutilasi kepala korban, berlanjut ke bagian tubuh lainnya.

Seluruh potongan tubuh itu kemudian dimasukan dalam plastik hitam. Selanjutnya dia menempatkan plastik tersebut ke dalam boks kontainer plastik dan menaruhnya di bagian belakang mobil Toyota Rush milik korban berpelat nomor D 1058 VBO.

Tersangka lalu berkendara menuju arah Banyumas. Setiba di daerah Banyumas, tersangka kemudian membuang tubuh korban di dua lokasi berbeda dengan sebelumnya membakaranya.

Menurutnya, rekontruksi dilakukan untuk mempercepat proses penyidikan. Hasil ini sekaligus memastikan ada unsur dugaan pembunuhan telah direncanakan.

Tersangka lalu berhasil ditangkap di Kelurahan Tanjung, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kamis (11/7) lalu.

“Jadi tersangka akan tukar tambah mobil milik korban dengan Xenia 2007 di sebuah dealer mobil di Purwokerto. Nah karena dealer masih ada kekurangan Rp 100 juta, jadi tersangka kembali lagi. Saat itulah tersangka kami tangkap,” pungkasnya.(ali)


Komsatun Wachidah (KW), korban pembunuhan disertai mutilasi telah dijemput keluarga dan suaminya di Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (14/7).


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News