Raja Tabanan Bali: PSI Harus Terus Jujur

Raja Tabanan Bali: PSI Harus Terus Jujur
PSI mengunjungi Puri Agung Tabanan, Raja Tabanan ke-27, Ida Cokorda Anglurah Tabanan. Foto: Ist

jpnn.com, BALI - Dalam silaturahmi kader dan pengurus PSI ke Puri Agung Tabanan, Raja Tabanan ke-27, Ida Cokorda Anglurah Tabanan, berpesan agar PSI tetap menjadi partai yang jujur sebagai cerminan moral yang baik.

“Katanya pemilihan caleg PSI itu transparan, berarti yang utama itu PSI harus jujur. Sekarang banyak yang korupsi. Semoga PSI tidak seperti itu. Itu cerminan moral yang baik” kata Raja Ida Cokorda di kediamannya, Puri Agung Tabanan.

Pesan itu disampaikan kepada kader dan pengurus PSI yang hadir ketika Ketua Umum PSI Grace Natalie bercerita soal proses perekrutan caleg PSI yang terbuka dan transparan.

Kunjungan silaturahmi PSI ke Puri Agung Tabanan di Tabanan merupakan bagian acara Solidarity Tour Bali yang diselenggarakan 16 - 17 Maret 2019.

“Sebagai tokoh Tabanan, saya senang bisa menerima ibu Grace Natalie dan teman-teman PSI di Puri. Saya sangat senang sekali. Sebagai orang tua di Tabanan, saya terima siapa saja yang berkunjung ke sini. Terima kasih atas kepercayaannya dan mau silaturahmi ke Puri Tabanan,” kata Ida Cokorda.

Mengamini pernyataan Raja Tabanan, Grace menambahkan dengan semangat solidaritas yang penting sama-sama semangat membangun bangsa dan semangat toleransi.

"Karena itu kami terjun ke politik. Jadi minta restunya agar Bro dan Sis di sini dibantu dan diarahkan,” kata Grace.

PSI mengunjungi Raja Tabanan sebagai bentuk konkret dukungan terhadap keberagaman Indonesia. Menurut Grace, PSI dibentuk dengan adanya kekhawatiran akan maraknya intoleransi di Indonesia.

PSI mengunjungi Raja Tabanan sebagai bentuk konkret dukungan terhadap keberagaman Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News