Ribuan Anggota Komunitas Nelayan Sulawesi Selatan Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo

Ribuan Anggota Komunitas Nelayan Sulawesi Selatan Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo
Deklarasi Nelayan Sulsel untuk Ganjar Pranowo. Foto: dok komunitas

jpnn.com, MAROS - Komunitas Nelayan Sulawesi Selatan memberikan dukungan penuh untuk Ganjar Pranowo untuk maju menjadi calon Presiden RI.

Kali ini, komunitas nelayan di lima titik mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo.

Dihadiri total oleh 1.000 peserta yang tersebar di Pelelangan Ikan Labuang, Pasar Modern Tramo, Pasar Ikan Kota Lama, Kampung Nelayan Desa Bonto di Kabupaten Maros.

Dalam kegiatan ini membagikan sembako kepada seluruh nelayan, pedagang ikan dan petani tambak yang ada di Sulawesi Selatan.

Acara disambut baik oleh nelayan dan pedagang ikan di wilayah tersebut.

Idrus, Koordinator Komunitas Nelayan Sulawesi Selatan menuturkan antusiasmenya saat acara deklarasi tersebut.

Dia mengatakan dengan adanya kegiatan ini akan memberikan dampak positif terhadap popularitas Ganjar Pranowo.

“Pak Ganjar merupakan sosok yang baik dan bijaksana, saya sering melihat kinerjanya di media. Dengan adanya kegiatan ini, Pak Ganjar akan makin dikenal baik di kalangan nelayan Sulawesi Selatan sebagai calon Presiden RI,” ujar Idrus di wilayah Kampung Nelayan Desa Bonto,

Komunitas nelayan di lima titik mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar Pranowo jelang Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News