Sahroni Pengin Formula E Disponsori BUMN, Ini Alasannya

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Organizing Committee (OC) Formula E Ahmad Sahroni meminta Menteri BUMN Erick Thohir beserta perusahaan pelat merah yang dinaunginya untuk mensponsori Formula E.
Hal ini diungkapkan Sahroni dalam konferensi pers Jakarta E-Prix, di Mal ABC Ancol, Jakarta Utara, Kamis (19/5).
“Saya dan tim penyelenggara berharap banget BUMN sponsor,” ucap Sahroni di lokasi.
Dia berharap Erick Thohir bersedia mensponsori acara ini karena merupakan kegiatan internasional.
“BUMN kan bank pelat merahnya besar-besar. Ada Mandiri, BRI, BNI. (Sekarang, red) belum,” ujarnya.
Politikus Partai NasDem ini mengaku sudah sempat bertemu Erick Thohir untuk memberikan proposal namun belum ada balasan.
“Sudah menghadap juga. Sampai hari ini belum ada feedback. Kami tunggu pak ET, hari ini pak ET lagi keliling,” tambah Sahroni.
Adapun, sejumlah perusahaan telah mengajukan diri untuk menjadi sponsor Formula E.
Ketua OC Formula E Ahmad Sahroni meminta Menteri BUMN Erick Thohir beserta perusahaan pelat merah yang dinaunginya untuk mensponsori Formula E
- Bertransformasi, BUMN Peruri Kini Punya Produk Cetakan Digital
- AKHLAK Award BUMN 2022, Wapres: Ini Modal Untuk Memenangi Kompetisi
- Ini Alasan KPK Mengizinkan Lili Mangkir dari Sidang Etik Kasus Gratifikasi MotoGP
- Sunarso Sebut Erick Thohir Membawa Pencapaian Positif bagi BRI
- Kebijakan Transformasi Erick Thohir di BUMN Dinilai Tepat
- Lili Pintauli Jalani Sidang Etik Gratifikasi MotoGP, Maaf Tak Dibuka untuk Publik