SBY Diminta Daur Ulang Koalisi dan Kabinet

SBY Diminta Daur Ulang Koalisi dan Kabinet
SBY Diminta Daur Ulang Koalisi dan Kabinet
JAKARTA - Angkatan Muda Demokrat (AMD) minta Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selaku ketua Sekretariat Gabungan (Setgab) dan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) mendaur ulang koalisi dan kabinet. Permintaan itu, kata Wakil Ketua AMD, Boyke Novrizon, demi menjaga kelangsungan pemerintahan SBY hingga 2014 mendatang.

“Kami meminta tiga hal kepada Presiden SBY dan Partai Demokrat, pertama agar mendaur ulang kembali kelompok koalisi dan anggota kabinet versi baru yang benar-benar dapat dipercaya pertanggungjawaban politiknya di dalam mengawal kebijakan politik pemerintah,” kata Boyke Novrizon di Jakarta, Rabu (2/3).

Kedua lanjut Boyke, meminta agar Partai Golkar dan PKS segera dikeluarkan dari anggota partai koalisi pendukung pemerintah. “Golkar dan PKS tidak perlu diberi dispensasi, karena, kelakuan kedua partai tersebut sudah berseberangan dengan pemeritah,” ujarnya.

Permintaan ketiga, berharap kepada SBY agar merombak susunan kabinet Indonesia Bersatu II dengan cara mengeluarkan para menteri yang kinerjanya buruk serta mencopot menteri dari kader partai Golkar dan PKS yang duduk di Kabinet SBY, imbuhnya.

JAKARTA - Angkatan Muda Demokrat (AMD) minta Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selaku ketua Sekretariat Gabungan (Setgab) dan Ketua Dewan Pembina Partai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News