Sudah 2 Hari Anak Buah Irjen Iqbal Berjibaku Memadamkan Karhutla di Bengkalis

jpnn.com, PEKANBARU - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal mengerahkan puluhan personelnya untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) seluas 25 hektare di Desa Kembung Luar, Kecamatan Bantan, Bengkalis.
Pemadaman Karhutla yang sudah berlangsung selama dua hari terakhir dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro.
Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto mengatakan petugas mengalami kesulitan memadamkan api karena lahan yang terbakar merupakan tanah gambut yang vegetasinya terdiri dari akasia dan semak belukar.
"Pemadaman dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkalis. Mereka sudah dua hari di sana," kata Sunarto Minggu (19/3).
Upaya pemadaman dilakukan menggunakan alat mesin pompa, 25 selang air, 10 nozzle, dan 1 ekskavator.
"Saat ini setidaknya sudah 25 hektare lahan yang terbakar,” lanjutnya.
Sulitnya akses menuju lokasi kebakaran lahan cukup menyulitkan upaya pemadaman.
Selain itu, api cepat meluas lantaran di lokasi terdapat semak belukar hingga tanaman akasia.
Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal mengerahkan puluhan anak buahnya untuk memadamkan Karhutla di Bengkalis. Begini kondisi di lapangan.
- Cuaca Riau 31 Maret 2023, Simak Penjelasan BMKG
- Datangi Pusat Perbelanjaan, Irjen Iqbal Ingin Berikan Rasa Aman kepada Masyarakat saat Ramadan
- PAS SAUR Polres Rohil, Masyarakat Bisa Mengurus SIM Sambil Ngabuburit
- Terbawa Arus Sungai Batang Mandau, Pelajar SMA di Bengkalis Ditemukan Tak Bernyawa
- Anak Buah Irjen Iqbal Tangkap 2 Pembakar Lahan di Riau
- Pemusnahan Jelang Ramadan, Irjen Iqbal Ingin Pastikan Masyarakat Ibadah dengan Nyaman