Tertipu Investasi Bodong, Massa Amuk Kantor PT GAN

Tertipu Investasi Bodong, Massa Amuk Kantor PT GAN
Tertipu Investasi Bodong, Massa Amuk Kantor PT GAN
TANGERANG - Merasa tertipu, lantaran uang investasi dibawa kabur. Ratusan anggota Multi Level Marketing (MLM) Gradasi mengamuk di rumah bos PT Gradasi Anak Negeri (GAN) berinisial SS yang berlokasi di Jalan Duta Raya, Perumahan Taman Cibodas, Blok H-1 No. 9, RT 02/07, Kelurahan Sangiang Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Rabu (6/6) malam. Mereka mempertanyakan uang yang mereka investasikan di perusahan tersebut.

    

Pantaun INDOPOS (JPNN Group) kedatangan ratusan warga yang juga anggota MLM Gradasi itu untuk meminta kejelasan investasi yang sudah disetorkan plus bunga 10 persen tapi diduga dibawa kabur oleh SS, salah satu petinggi perusahaan tersebut. Kedatangan warga pukul 18.00 yang berbondong-bondong mendapat pengawalan ketat dari aparat Polres Metro Tangerang dan TNI. Itu dilakukan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Tapi rupanya kedatangan warga tidak bisa bertemu dengan satupun manajemen PT GAN. Akibatnya, sekitar pukul 20.00 warga yang marah mendobrak paksa pagar kantor investasi tersebut. Awalnya warga memecahkan kaca dan merusak pintu.  ”Kami hanya ingin meminta kejelasan nasib uang kami. Sebab PT Gradasi Anak Negeri berjanji memberikan pengembalian plus bunga 10 persen. Tapi hingga kini tersendat,” teriak salah satu anggota MLM.

    

Setelah berhasil mendobrak pintu pagar, ratusan anggota MLM Gradasi merengsek ke dalam rumah namun tapi tidak menemukan bos MLM tersebut. Empat brankas berukuran besar yang dicurigai tempat penyimpanan uang langsung diseret keluar beramai-ramai. Setelah dibuka paksa menggunakan linggis dan las listrik, ternyata di dalam 4 brankas itu tidak ada uang sama sekali.

TANGERANG - Merasa tertipu, lantaran uang investasi dibawa kabur. Ratusan anggota Multi Level Marketing (MLM) Gradasi mengamuk di rumah bos PT Gradasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News