Tjahjo: Tim e-KTP Kami Saja Dipalak

Tjahjo: Tim e-KTP Kami Saja Dipalak
Mendagri Tjahjo Kumolo. Foto: Humas Kemendagri for JPNN.com

Tjahjo mengaku sudah meminta kepada gubernur, bupati, wali kota, serta pemerintah daerah yang ada di situ termasuk Polri, TNI, serta tokoh masyarakat maupun adat, supaya persoalan-persoalan yang prinsip ini jangan sampai menghambat program strategis pembangunan nasional.

“Termasuk programnya pak gubernur, programnya wali kota, bupati. Soal keamanan, ya kita sikat sama-sama, tidak boleh ada gerombolan yang mengganggu konsolidasi pembangunan infrastruktur yang ada di semua daerah,” ujar mantan ketua Tim Pemenangan Joko Widodo-Jusuf Kalla pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 lalu, itu.

Dia mengatakan, jalannya pemerintahan di Nduga tidak ada masalah meski terjadi peristiwa penembakan oleh kelompok separatis bersenjata tersebut.

“Ya tidak ada masalah, memang Nduga sejak dulu, urusan pilkada ya ruwet. Saya kira faktor geografis, faktor sosialisasi, itu saja,” katanya. (boy/jpnn) 


Mendagri mengingatkan pemerintah daerah di Papua agar menyelesaikan masalah sosial sehingga tidak pembangunan wilayah tidak terhambat.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News