Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) berhasil mencatatkan kinerja bisnis yang positif pada 3 bulan pertama 2025.
AGRO makin mantap dengan kolaborasi yang makin kuat dengan ekosistem BRI Group dan ekosistem digital lainnya.
Kinerja berkelanjutan Bank Raya terlihat baik dari sisi penyaluran Kredit Digital, Dana Pihak Ketiga (DPK), maupun jumlah transaksi.
Bank Raya berhasil membukukan Laba Bersih di Kuartal I/2025 sebesar Rp 16,92 miliar dengan kenaikan 84,7 persen secara tahunan (yoy) berkat profitabilitas yang membaik.
Pertumbuhan laba ini ditopang dari peningkatan Pendapatan Bunga sebesar 12,6 persen (yoy) menjadi Rp 286,93 miliar dengan driver adalah Pendapatan Bunga Kredit yang tumbuh 17,35 persen (yoy) menjadi Rp 203,98 miliar.
Pencapaian Laba Bersih ini juga mencerminkan prospek kinerja perusahaan ke depan yang akan terus membaik, ditopang oleh kinerja yang solid melalui ekspansi bisnis digital berkualitas dengan fokus kepada produk yang menjadi product champion Bank Raya, perbaikan kualitas aset, serta perbaikan proses bisnis yang mendorong efisiensi.
Bank Raya berhasil mencatatkan pertumbuhan positif untuk Total Aset Bank Raya menjadi sebesar Rp 13,35 triliun atau tumbuh 9 persen (yoy) pada Kuartal I/2025.
Pertumbuhan Total Aset tersebut didorong oleh pertumbuhan Total Kredit sebesar 8,7 persen (yoy) atau mencapai Rp 7,34 triliun.
PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) berhasil mencatatkan kinerja bisnis yang positif pada 3 bulan pertama 2025.
- Kelas Pintar Bersama Kerap Dinantikan Generasi Muda
- Pelita Teknologi (CHIP) Bagikan Dividen Rp1,6 M dan Pacu Integrasi Ekosistem Digital e-SIM
- Epson Hadirkan Konsep Baru Solution Center di 5 Kota Ini Demi Tingkatkan Layanan B2B
- Berkat Rumah BUMN SIG, Kopi Rembang Tembus Pasar Nasional
- Pertamina Hulu Energi Catat Produksi Migas Tumbuh 5 Persen dalam 3 Tahun Terakhir
- Dukung UMKM dan Budaya Kalteng, Gubernur Agustiar Sabran Resmikan Huma Betang Night