Tuntut Debat Kandidat

Tuntut Debat Kandidat
Tuntut Debat Kandidat

KEDIRI - Komisi A DPRD Kabupaten Kediri meminta agar KPUD mengagendakan debat kandidat. Sebab, dalam tahapan yang dirilis oleh KPUD, agenda itu belum ada. Menurut Wakil Ketua Komisi A Hari Subagyo, debat para calon bupati (cabup) sangat penting untuk digelar. Sebab, dari situ masyarakat bisa langsung menilai kemampuan calon pemimpinnya. "Banyaknya baliho tidak mencerminkan kemampuan cabup," ujarnya kepada Radar Kediri Minggu (17/1)..

Subagyo mengatakan, jika waktunya memungkinkan, debat bahkan perlu digelar lebih dari satu kali. Sehingga, banyak permasalahan di Kabupaten Kediri yang bisa didiskusikan. Masyarakat juga memiliki kesempatan untuk bertanya sekaligus menguji langsung visi dan misi yang diusung para calon.

Dengan demikian, lanjutnya, mereka mempunyai pertimbangan yang mantap dan rasional sebelum menjatuhkan pilihan. "Kalau debat dilakukan mendalam, masyarakat bisa lebih tahu komitmen masing-masing calon," lanjut Subagyo.

Selain debat kandidat, komisi A juga meminta KPUD melakukan pendataan pemilih secara lebih akurat. Sebab, dalam pemilihan presiden (pilpres) tahun lalu, ada ratusan warga yang belum terdata.

KEDIRI - Komisi A DPRD Kabupaten Kediri meminta agar KPUD mengagendakan debat kandidat. Sebab, dalam tahapan yang dirilis oleh KPUD, agenda itu belum

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News