UMKM Kecipratan Berkah! Kuliner Ramadan di PIK 2 Laris Manis

jpnn.com - Masyarakat sangat antusias mengikuti Ramadan Under the Dome yang resmi dimulai di Pantai Indah Kapuk (PIK).
Ratusan peserta hadir sejak sore hari, mengikuti rangkaian kegiatan yang dimulai dengan salat Ashar berjemaah, dilanjutkan lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) dan tausiyah dari Ustaz Abu Fida.
Kebersamaan makin terasa dengan kehadiran berbagai komunitas, seperti Backstagers DKI, Grup Warna Warni, NICE, dan IPN, yang turut meramaikan acara.
Malam harinya, talkshow bertajuk "Membangun Kolaborasi Strategis dalam Optimasi Venue Event di Jakarta dan PIK" menjadi salah satu sorotan utama.
Ryan Adrian selaku Director of Commercial, Convention & Exhibition Agung Sedayu Group berbagi wawasan bersama komunitas Backstagers DKI tentang strategi industri event.
Selain menjadi ajang ibadah dan diskusi, acara ini juga membawa dampak positif bagi UMKM.
Salah satu tenant kuliner, Dapur Oma Dian, mengaku seluruh 100 porsi makanan yang mereka sediakan langsung habis terjual.
"Alhamdulillah, semua ludes. Kami siap produksi lebih banyak untuk besok," ujar pemiliknya, Ibu Dian.
Masyarakat sangat antusias mengikuti Ramadan Under the Dome yang resmi dimulai di Pantai Indah Kapuk (PIK). UMKM pun kecipratan berkah.
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Mencicipi Hidangan Khas Kerajaan di Royal Dinner Mangkunegaran Solo
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia
- Ketua Umum Yayasan Sanggar Sinar Suci: Penyambutan Thudong adalah Simbol Persatuan Umat