Usulan Gerindra Bagi 1 Juta Tenaga Honorer ini Mulia Banget, Semoga!

Usulan Gerindra Bagi 1 Juta Tenaga Honorer ini Mulia Banget, Semoga!
Ilustrasi - Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani. Foto: Ricardo/JPNN.com.

jpnn.com, JAKARTA - Usulan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra bagi satu juta tenaga honorer ini sangat mulia.

Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani mengusulkan satu juta guru honorer diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tanpa melalui tes.

"Kebijakan tersebut dapat memberikan kepastian bagi para guru honorer dalam menjalankan profesinya yang telah digeluti selama bertahun-tahun bahkan ada yang sampai puluhan tahun," ujar Muzani dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (21/9).

Muzani menyatakan hal tersebut pada forum group discussion yang diselenggarakan SMA Darul Hikam, di Bandung, Jawa Barat.

Menurut Wakil Ketua MPR RI ini, persoalan administrasi dan tes penyaringan menjadi kendala bagi para guru honorer untuk menjadi pegawai PPPK.

Karena itu, dia mengusulkan agar guru honor yang telah mengabdi bertahun-tahun sampai puluhan tahun, tidak perlu tes untuk menjadi PPPK.

"Pengabdian mereka yang begitu panjang seharusnya diapresiasi dan diberi penghargaan dengan mengangkat mereka menjadi pegawai PPPK tanpa perlu tes," ucapnya.

Muzani menyebut profesi guru hakekatnya adalah pengabdian atau panggilan jiwa.

Usulan Gerindra bagi satu juta tenaga honorer ini sangat mulia, semoga dapat terwujud.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News