Simak! Strategi Usaha Kuliner Bertahan di Tengah Pandemi

Minggu, 22 November 2020 – 22:05 WIB

Pandemi covid-19 belum berlalu, keberadaanya masih mengancam semua sektor di dunia termasuk kuliner. Menjaga imunitas tubuh sangat penting untuk membentuk pertahanan menangkal virus corona. Makanan yang masuk ke dalam tubuh harus diperhatikan, harus memenuhi gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini tentu membutuhkan kerja sama banyak pihak termasuk para pengusaha kuliner. Ketua Indonesia Gastronomi Network Vita Datau tak berhenti memberikan pengertian akan pentingnya memperhatikan gizi dalam setiap makanan yang disajikan.