Nasehat Politikus PKS: Daripada Karaoke, Lebih Baik Baca Al Quran

Nasehat Politikus PKS: Daripada Karaoke, Lebih Baik Baca Al Quran
Nasehat Politikus PKS: Daripada Karaoke, Lebih Baik Baca Al Quran

jpnn.com - PEKANBARU - Anggota DPRD Pekanbaru dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mulyadi AMd mengatakan, sudah seharusnya para pemilik tempat hiburan malam yang ada di Pekanbaru untuk menghargai bulan Ramadan. Salah satunya adalah dengan menutup tempat usaha mereka selama Ramadan.

“Jangan sampai nanti masyarakat yang sudah gerah dengan masih beroperasinya sejumlah tempat hiburan malam, melakukan sweping dan bertindak anarkis. Untuk itu sebelum tindakan itu terjadi, sudah seharusnyya Pemko Pekanbaru mengambil tindakan tegas berupa penutupan tempat-tempat hiburan malam selama Ramadan,” ujarnya kepada Riau Pos (Grup JPNN), kemarin.

Mulyadi juga mengimbau kepada masyarakat khususnya yang beragama islam untuk lebih memperbanyak kegiatan positif. Selain itu, kegiatan-kegitan yang bersifat mubazir hendaknya dikurangi agar selama Ramadan ini seluruh kegiatan dapat bernilai amal.

"Bulan Ramadhan ini adalah sekolah untuk kita membiasakan diri menghilangkan kebiasaan buruk. Seperti kebiasaan karaoke, lebih baik ditinggalkan dan diganti dengan membaca Alquran secara rutin setiap hari, lebih banyak manfaatnya. Dibanding jika melakukan karaoke, meskipun itu adalah karaoke keluarga," kata Mulyadi. (Sol)


PEKANBARU - Anggota DPRD Pekanbaru dari fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mulyadi AMd mengatakan, sudah seharusnya para pemilik tempat hiburan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News