Melihat Jejak Manusia Pra Sejarah di Monumen Bajra Sandhi

Sabtu, 18 November 2023 – 08:00 WIB

Monumen Perjuangan Rakyat Bali atau yang dikenal dengan Monumen Bajra Sandhi, di Kota Denpasar, menghadirkan sejumlah barang peninggalan manusia zaman pra sejarah Bali.

Pameran yang berlangsung sejak 28 Oktober hingga 20 November 2023 itu dimaksudkan untuk meningkatkan wawasan generasi muda dalam mengenal manusia pra sejarah Bali dari zaman ke zaman.