Dongkrak Market Share Lewat Inovasi

Dongkrak Market Share Lewat Inovasi
Dongkrak Market Share Lewat Inovasi

jpnn.com - SURABAYA - Tablet dengan harga kurang dari dua juta rupiah paling dicari kebanyakan konsumen. Oleh karena itu, lenovo memilih menyesuaikan dengan keinginan market.

 

Consumer Segment Manager PT Lenovo Indonesia Adrian Lesmono mengatakan hampir 70 persen market tablet di indonesia dikuasai produk dengan harga di bawah dua juta rupiah. Sedangkan sisanya 30 persen merupakan tablet premium.

"Begitu pula dengan kami, komposisi produk kami samakan dengan kondisi pasar," ujarnya kemarin (22/10).

Ceruk pasar yang besar di segmen menengah ke bawah tersebut membuat persaingan juga makin ketat. Untuk itu, pihaknya akan agresif melakukan investasi untuk menggaet market. Tidak hanya investasi dari segi branding, tapi juga inovasi produk.

"Seperti inovasi produk, yang kita tahu bentuk atau model tablet monoton. Makanya, kami terus melakukan inovasi, sehingga produk yang dipasarkan benar-benar berbeda dan bisa kompetitif. Tentunya, dengan harga yang tetap bisa dijangkau oleh konsumen menengah ke bawah," tutur dia.

Dicontohkan, salah satu produk inovatif mereka ialah tipe Lenovo Yoga Tablet. Terlihat dari desainnya yang dapat dipegang dan diletakkan menyesuaikan dengan kenyamanan pengguna.

"Tapi inovasi ini tetap melihat permintaan pasar, karena seringkali konsumen justru memilih model yang konvensional," urai Adrian.

SURABAYA - Tablet dengan harga kurang dari dua juta rupiah paling dicari kebanyakan konsumen. Oleh karena itu, lenovo memilih menyesuaikan dengan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News